Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Aplikasi Dengan Source Code Menggunakan PHP dan MYSQL Untuk Sistem Informasi Kasir Berbasis Web

Aplikasi penjualan berbasis web untuk kasir ini berupa aplikasi sistem informasi manajemen penjualan barang atau produk. Dimana yang dapat digunakan toko maupun pasar kecil. Aplikasi ini menggunakan bahasa pemrograman dan source code php dan database Mysql untuk dijalankan di Web dengan teknologi pemrograman masih berbasis mesin dalam arti framework belum digunakan.

Keunggulan Menggunakan Source Code Sistem Kasir Berbasis Web

Kelebihan dari aplikasi penjualan ini adalah dapat mencatat semua transaksi kasir dan menampilkan penjualan pada setiap periodenya, sehingga memudahkan pemilik usaha untuk meningkatkan kinerja atau target penjualan. Karena itu penting untuk segera download source code aplikasi ini secepatnya.

Aplikasi semacam ini juga akan sangat cocok sebagai bahan referensi untuk pemrograman jaringan, dan pengembangan untuk aplikasi yang lebih baik dan kompleks. Dimana struktur dari kode yang lebih ringkas untuk setiap fungsi yang dapat membantu pengembangan dan modifikasi sesuai kebutuhan.

Fitur Dari Aplikasi Kasir Berbasis Web

1. Fitur Dashboard

2. Fitur Detail Produk

3. Fitur Laporan Penjualan

4. Fitur Profil Pengguna & Log Aktifitas

5. Fitur Costumize Profil Aplikasi

Penjelasan Fitur Dari Aplikasi Kasir Berbasis Web

1. Fitur Dashboard

Pada fitur ini berupa halaman dashboard dari sistem yang dapat menampilkan data penjualan dari setiap periode. Dimana hal ini terbagi menjadi hari, bulan dan tahun dan sistem juga secara rutin dengan mendetail akan menampilkan grafik bar chart penjualannya. Kemudian juga ada pie chart dengan tab grafik penjualan yang dilihat dari data produk dan supplier.

2. Fitur Detail Produk

Pada fitur ini berupa halaman produk dengan admin yang dapat mengelola suatu barang atau produk secara keseluruhan. Dimana sistemnya berjalan otomatis terhadap stok barang yang akan berkurang saat terjadi pembelian.

Adapun proses input penjualan ini oleh kasir dimana produk yang dibeli tidak boleh melebihi stok. Kemudian prosesnya berlanjut dengan produk di masukan pada keranjang belanja dan sistem secara otomatis akan menghitung total yang harus dibayarkan oleh pelanggan.

3. Fitur Laporan Penjualan

Setelah kasir memasukkan jumlah penjualan, sistem menyimpannya di database, dan kemudian kasir dapat mencetak rincian penjualan (faktur) untuk pelanggan. Laporan penjualan dibagi berdasarkan produk, barang yang terjual, dan kasir yang didukung sistem dengan source code php dan mysql. Laporan ini menunjukkan penjualan yang terjadi selama periode tertentu. Laporan penjualan dapat diekspor ke format PDF dan Excel.

4. Fitur Profil Pengguna & Log Aktifitas

Pada fitur ini pengguna dari aplikasi kasir berbasis web ini juga bisa ikut mengelola data berupa mengedit profil serta akun login yang otomatis. Sehingga kemudian sistem akan secara langsung untuk mencatat semua aktivitas pengguna pada aplikasi untuk laporan akhir secara menyeluruh.

5. Fitur Untuk Costumize Dari Profil Aplikasi

Pada fitur ini berupa profil aplikasi yang terdiri dari alamat nomor telepon, nama toko, serta website juga logo yang dapat di costumize atau diubah kapanpun pada sistem tersebut. Sehingga sistem informasi dari aplikasi ini bisa tercipta dengan identitas yang unik dan menarik.

Teknologi Sistem Informasi Aplikasi Kasir Berbasis Web

– Bahasa pemrograman PHP (native)

– Javascript

– CSS

– MariaDB/MySQL

– jQuery

– AJAX

– Chart.js

– DataTables

– FPDF

Kesimpulan

Dengan menggunakan source code aplikasi berbasis web dari sistem informasi kasir ini tentunya bisa memudahkan operasional penjualan dan pendataannya. Dengan begitu bisa didapatkan hasil berupa laporan yang optimal untuk dikembangkan menjadi ide dan strategi bisnis terbaru yang lebih baik lagi. Sehingga bisa memaksimalkan pendapatan dan meningkatkan penjualan dari waktu ke waktu semakin tinggi.

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *